Ragam Bahasa


Kita pasti sudah tahu kalau bahasa merupakan alat atau media untuk berkomunikasi. Dan bahasa mengalami perubahan seiring dengan perubahan masyarakat. Maksudnya perubahan disini bukan berarti bahasa atau kata-kata dalam bahasa itu berubah sepenuhnya. Perubahan disini lebih kepada fungsi bahasa yang semakin berkembang. Bahasa kemudian memiliki banyak variasi bahasa yang digunakan sesuai dengan keperluannya. Penutur bahasa (orang) tersebut harus mampu memilih ragam bahasa yang sesuai dengan keperluannya, apapun latar belakang orang itu.

Ragam bahasa adalah variasi bahsa menurut pemakaian, yang berbeda-beda menurut topik yang dibicarakan, menurut hubungan pembicara, kawan bicara, orang yang dibicarakan, serta menurut media pembicara (Bachman, 1990).

Jenis-jenis ragam bahasa

Berdasarkan pokok pembicaraan, ragam bahasa dibedakan antara lain atas:
·         Ragam bahasa undang-undang
·         Ragam bahasa jurnalistik
·         Ragam bahasa ilmiah
·         Ragam bahasa sastra

Ragam bahasa menurut hubungan antarpembiacra dibedakan menurut akrab tidaknya pembicara
·         Ragam bahasa resmi
·         Ragam bahasa akrab
·         Ragam bahasa agak resmi
·         Ragam bahasa santai
·         dan sebagainya

Berdasarkan media pembicaraan, ragam bahasa dibedakan atas:
1.      Ragam Lisan
Ragam lisan merupakan bahasa yang dihasilkan secara langsung oleh alat ucap kita. Ragam lisan lebih ekspresif karena dengan ragam lisan kita bisa memanfaatkan tekanan dan tinggi rendahnya suara pada kata atau kalimat yang diucapkan. Walaupun ragam bahasa lisan lebih praktis dan lebih mudah untuk digunakan, ragam lisan tetap mempunyai kelebihan dan kekurangannya.
Ciri-ciri ragam lisan :
o   Memerlukan kehadiran orang lain
o   Unsur gramatikal (subjek, predikat, objek) tidak dinyatakan secara lengkap
o   Terikat ruang dan waktu
o   Dipengaruhi oleh tinggi rendahnya suara
Ragam lisan antara lain meliputi:
o    Ragam bahasa cakapan
o    Ragam bahasa pidato
o    Ragam bahasa kuliah
o    Ragam bahasa panggung
Kelebihan ragam lisan :
a.       Bahasa lisan merupakan bahasa primer
b.      Lebih ekspresif karena bisa menggunakan intonasi, mimik muka dan juga gerak badan
c.       Dapat disesuaikan dengan situasi
d.      Dapat berhadapan langsung dengan pendengarnya
e.       Jika terjadi kesalahan dalam pengucapan dapat langsung diperbaiki
Kekurangan ragam lisan :
a.       Adanya pengulangan dalam kata atau kalimat yang sama yang sudah diucapkan
b.      Dipengaruhi oleh kondisi dan waktu
c.       Bahasa lisan berisi beberapa kalimat yang tidak lengkap (tidak memperhatikan unsur gramatikal)

2.      Ragam Tulis

Ragam tulis merupakan bahasa yang dihasilkan dengan memanfaatkan tulisan untuk menyampaikannya. Dalam ragam tulis sangat diperhatikan unsur gramatikalnya (subjek, predikat, objek) dan juga perlu memperhatikan susunan kata atau kalimat dan tanda baca yang digunakan. Walaupun terlihat lebih rumit, ragam bahasa tulis tetap memiliki kelebihan dan juga kekurangannya.
Ciri-ciri ragam tulis :
o   Tidak memerlukan kehadiran orang lain
o   Unsur gramatikal dinyatakan secara lengkap
o   Tidak terikat oleh ruang dan waktu
o   Dipengaruhi oleh tanda baca atau ejaan
Ragam tulis antara lain meliputi:
o    Ragam bahasa teknis
o    Ragam bahasa undang-undang
o    Ragam bahasa catatan
o    Ragam bahasa surat
Kelebihan ragam tulis :
a.       Tidak terikat oleh situasi, kondisi dan waktu
b.      Menggunakan unsur gramatikal yang lengkap
c.       Lebih efektif karena tidak ada kalimat mubazir dan berulang
d.      Informasi atau gagasan yang dituliskan dapat memberi keyakinan bagi pembaca
Kekurangan ragam tulis :
a.       Perlu pemahaman yang lebih bagi pembacanya
b.      Berlangsung lebih lambat
c.       Adanya kesalahan tidak dapat langsung diperbaiki



Sumber :

0 komentar:

Posting Komentar