Karya Ilmiah
Karya ilmiah merupakan karya tulis yang memaparkan suatu pembahasan secara ilmiah yang dilakukan oleh seorang penulis atau peneliti untuk memebritahukan sesuatu hal secara logis dan sistematis keapada pembaca. Ada berbagai macam bentuk karya ilmiah, seperti laporan penelitian, makalah seminar atau simposium, dan artikel jurnal, yang pada dasarnya kesemuanya itu merupakan hasil dari kegiatan penelitian. Di perguruan tinggi, mahasiswa dilatih untuk menghasilkan karya ilmiah seperti makalah, laporan praktikum, penulisan ilmiah, skripsi, disertasi dan tesis.
Ciri-ciri Karya Ilmiah
a. Objektif
Maksudnya, setiap fakta dan data yang diungkapkan berdasarkan kenyatan yang sebenarnya, tidak dimanipulasi. Dan juga setiap pernyataan atau simpulan yang disampaikan berdasarkan bukti-bukti yang bisa dipertanggung jawabkan.
b. Netral
Hal ini bisa terlihat dari setiap pernyataan atau penilaian yang bebas dari kepentingan-kepentingan tertentu, baik pribadi maupun kelompok. Oleh karena itu, pernyataan yang bersifat mengajak, membujuk atau mempengaruhi perlu dihindari.
c. Sistematis
Dikatakan sistematis apabila mengikuti pola pengembangan tertentu, misalnya pola aturan dalam penulisan. Dengan demikian, pembaca bisa mengikuti alur uraiannya.
d. Logis
Kelogisan terlihat dari pola nalar yang digunakan dalam penulisan, apakah pola nalar deduktif atau induktif.
e. Menyajikan fakta
Setiap pernyataan, uraian, atau kesimpulan dalam karya ilmiah harus faktual, yaitu menyajikan fakta, bukan ungkapan emosi atau perasaan.
f. Tidak pleonastis
Maksudnya, kata-kata yang digunakan tidak berlebihan dan harus jelas atau tidak berbelit-belit (langsung pada intinya).
g. Menggunakan ragam bahasa formal sesuai dengan EYD.
Karya Semi Ilmiah
Karya semi ilmiah adalah penulisan yang menyajikan fakta dan fiksi dalam satu tulisan dimana penulisannya tidak sepenuhnya mengikuti metode ilmiah yang sintesis-analitis karena dalam penulisannya juga terdapat karya non ilmiah.
Ciri-ciri Karya Semi Ilmiah
a. Ditulis berdasarkan pengalaman pribadi
b. Didukung dengan fakta umum yang dapat dibuktikan kebenarannya
c. Gaya bahasa formal dan populer.
d. Fakta yang disimpulkan bersifat subjektif
Karya Non Ilmiah
Karya non ilmiah adalah penulisan yang menyajikan fakta pribadi tentang pengetahuan dan pengalaman dalam kehidupan sehari-hari, bersifat subjektif, tidak didukung fakta umum, dan biasanya menggunakan gaya bahasa yang populer (biasa digunakan).
Ciri-ciri Karya Non Ilmiah
a. Emotif : menonjolkan sifat kemewahan, tidak sistematis, lebih mencari keuntungan dan sedikit informasi.
b. Persuasi : terdapat penilaian fakta tanpa bukti. Bujukan untuk meyakinkan dan mempengaruhi pembaca.
c. Deskriptif : merupakan pendapat pribadi, sebagian imajinatif dan subjektif
d. Menggunakan gaya bahasa konotatif dan populer
Perbedaan Karya Ilmiah, Semi Ilmiah, dan Non Ilmiah
1. Karya ilmiah harus merupakan pembahasan suatu hasil penelitian yang bersifat faktual objektif, yaitu adanya kesesuaian antara fakta dan objek yang diteliti. Pada karya semi ilmiah, meskipun mengandung fakta, tapi yang bersifat umum bukan fakta khusus hasil penelitian. Sedangkan pada non ilmiah tidak mengandung fakta.
2. Karya ilmiah bersifat metodis dan sistematis. Artinya, penulisan memiliki metode dan aturan dalam urutan penulisan. Pada semi ilmiah, penulisannya sistematis tapi tidak seketat seperti pada karya ilmiah. Sedangkan pada non ilmiah, penulisannya tidak ada aturan-aturn tertentu atau bebas.
3. Dalam penulisannya, karya ilmiah menggunakan ragam bahasa ilmiah. Sedangkan pada semi ilmiah dan non ilmiah ragam bahasa ang digunakan bersifat populer atau bahasa yang umum digunakan sehari-hari.
4. Pada karya ilmiah, kata-kata yang digunakan bermakna denotatif. Sedangkan pada semi ilmiah dan non ilmiah bermakna konotatif.
5. Dalam karya ilmiah terdapat bagian awal, isi dan penutup. Sedangkan pada semi ilmiah tidak semua mengandung bagian-bagian tersebut, dan pada non ilmiah tidak terdapat bagian-bagian tersebut.
sumber :
http://nadiachya.blogspot.com/2012/04/perbedaan-antara-karangan-ilmiah-non.html
http://uzi-online.blogspot.com/2012/03/perbedaan-karangan-ilmiah-non-ilmiah.html
Karya Ilmiah, Semi Ilmiah, dan Non Ilmiah
Diposting oleh
Zulfikar Rezah
Kamis, 21 Maret 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar